Bunda PAUD Herlina Ahmadi Buka Acara Sosialisasi Transisi PAUD ke SD

oleh -
Bunda PAUD Kota Sungai Penuh Herlina Ahmadi S.Sos
Bunda PAUD Kota Sungai Penuh Herlina Ahmadi S.Sos

Jambipers.com, Sungai Penuh – Bunda PAUD Kota Sungai Penuh Herlina Ahmadi S.Sos membuka secara resmi kegiatan sosialisasi transisi PAUD ke SD untuk tahun ajaran 2024-2025. Acara sosialisasi yang berlangsung pada Kamis (18/7/2024) tersebut diadakan di ruang Aula Kantor Wali Kota Sungai Penuh, dan diikuti secara langsung oleh Pokja Winda Rahayu, Bunda Paud Kecamatan dan desa dalam Kota Sungai Penuh, para pengurus Pokja, dan tamu undangan lainnya.

Bunda PAUD Herlina Ahmadi dalam sambutannya mengatakan, gerakan transisi PAUD ke SD merupakan upaya bersama untuk memastikan pemenuhan hak kemampuan pondasi anak usia dini, dari manapun titik berangkat mereka, gerakan ini perlu mendapatkan perhatian dari semua pihak agar dapat terwujud.

Herlina juga menyampaikan bahwa pemahaman transisi PAUD ke SD yang menyenangkan menjadi penting sebagai landasan bunda PAUD dalam proses belajar agar tujuan pembelajaran yang diharapkan dan anak merasa senang dalam belajar.

“Untuk itu mari kita bersama mengikuti sosialisasi transisi PAUD ke SD yang menyenangkan supaya mengadvokasi program berkualitas agar bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari,” katanya.(kin)

No More Posts Available.

No more pages to load.